31 Agustus 2022


Mendapatkan gelar sarjana merupakan salah satu tujuan mahasiswa menempuh studi di perguruan tinggi. Perasaan bahagia tidak hanya dirasakan oleh mahasiswa yang dinyatakan lulus, akan tetapi hal ini juga dirasakan oleh keluarga, sahabat, serta teman sejawat. 

Pada hari ini, Rabu tanggal 7 September 2022, Telah diselenggarakan Yudisium oleh Fakultas Teknik (FT) Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG). 

Tidak hanya dari FT, beberapa Fakultas lain dilingkungan UMG juga telah melaksanakan yudisium. Hal ini tentunya relevan dilakukan karena rencana wisuda akan dilakukan pada akhir September ini. 

Kegiatan yudisium dipimpin oleh dekan fakultas Teknik (Harunur Rosyid, S.T,M.Kom), kemudian dilanjutkan pelaporan jumlah lulusan oleh masing-masing kepala program studi yang telah meluluskan mahasiswa nya. 

Adapun dengan rincian jumlah lulusan untuk yudisium kali ini yaitu, Teknik Industri sebanyak 101 Mahasiswa (di bacakan oleh Moh.Dian Kurniawan S.T.M.T,IPM.), Informatika 25 Mahasiswa (di bacakan oleh Henny Dwi Bhakti, S.Si.,M.Si), dan Teknik Elektro sebanyak 16 Mahasiswa (dibacakan oleh Rini Puji Astutik,S.T.,M.T). 

Penulis : Hidayat, S.T., M.Eng

By Comments off 5 Februari 2025